DESKRIPSI KEGIATAN
OPENING
Opening akan dibuka dengan menggunakan kombinasi teknologi yang dikolaborasikan dengan kebudayaan Indonesia. Kegiatan diawali dengan peresmian pembukaan lalu disuguhkan kesenian daerah tanah Batak yaitu Sigale-gale, dilanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua Panitia Acara, Ketua Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama), Gubernur Sumatera Utara dan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo.
Tanggal : 03 Oktober 2019
Tempat : Ballroom Hotel Adimulia Medan
Sasaran peserta : 3.000 orang
PAMERAN
Pameran Millenial Fest Industri 4.0 akan mengusung isu terkini dalam dunia teknologi, energi baru & terbarukan, startup & fintech, artificial intelligent & robotik, industri kreatif, dan inovasi & penelitian kampus. Melalui pameran ini diharapkan semua stakeholder di acara ini mendukung pencapaian target dan sosialisasi teknologi Industri 4.0. Gelaran Pameran akan diselenggarakan pada :
Tanggal : 03 Oktober – 05 Oktober 2019
Tempat : Ballroom Hotel Adimulia Medan
Sasaran Peserta : 200 booth dan 10.000 pengunjung
SEMINAR
Seminar Millenial Fest Industri 4.0 akan membahas inovasi dan disrupsi Industri 4.0, Smart City menuju Industri 4.0 dan rekomendasi Kagama Sumatera Utara. Melalui seminar ini, Dunia Pendidikan melalui kampus-kampus diharapkan dapat mengedukasi anak-anak muda para generasi millenial untuk dapat berperan aktif memanfaatkan dan menciptakan ide atau kreatifitas pada era Industri 4.0. Pembicara pada acara Seminar ini antara lain :
- Ir. H. Joko Widodo (Presiden RI),
- Ir. Airlangga Hartarto, M.B.A., M.M.T. (Menteri Perindustrian),
- Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., IPU. (Rektor UGM),
- Triawan Munaf (Kepala Bekraf),
- Nadiem Anwar Makarim MBA (CEO & Founder Gojek),
- H. Ganjar Pranowo, S.H., M.IP. (Gubernur Jawa Tengah dan Ketua Kagama Pusat),
- Dr. Ir. Tri Rismaharini, M.T. (Walikota Surabaya),
- H. Edy Rahmayadi (Gubernur Sumatera Utara),
- Drs. H. Musa Rajekshah, M.Hum. (Wakil Gubernur Sumatera Utara),
- Dr. Rini Rachmawati, S.Si., M.T. (Dosen dan Pemerhati IT),
- M. Hamied Wijaya, S.Psi., S.E., M.M. (Direktur SDM dan Umum Pelindo I),
- Muhammad Aditya (Direktur Utama Gamatechno),
- Achmad Zaki, S.T. (CEO Bukalapak),
- Dr. Wimboh Santoso, S.E., M.Sc., Ph.D. (Ketua OJK),
- Putri Indah Sari Tanjung (Creativepreneur Corner),
- Dr. Hendri Saparini, Ph.D. (Pendiri dan Direktur Eksekutif CORE Indonesia),
- Yuswohady (Penulis Buku Millennials Kill Everything).
Gelaran Seminar akan diselenggarakan pada :
Tanggal : 03 Oktober 2019
Tempat :
Sesi I 08.00 – 12.15 WIB (Hotel Adimulia Medan)
Sesi II 14.00 – 17.15 WIB (Hotel Adimulia Medan)
Biaya Pendaftaran : Rp. 500.000,- /orang untuk 2 (dua) Sesi
Tanggal : 04 Oktober 2019
Tempat :
Sesi III 08.00 – 12.00 WIB (Hotel AdimuliaMedan)
Biaya Pendaftaran : Rp. 300.000,- /orang
Sasaran Peserta : 600 orang
KOMPETISI STARTUP & INDUSTRI KREATIF, DAN INOVASI & PENELITIAN KAMPUS
Penyedia jasa teknologi Startup dan Inovasi Mahasiswa/Kampus mempunyai peran penting di dalam Revolusi Industri 4.0. Oleh sebab itu pada pameran ini kami memberikan kesempatan kepada para pelaku Startup lokal & Industri Kreatif, dan Kampus untuk menunjukkan kehandalan, inovasi dan kreativitas mereka untuk diuji dan dinilai melalui ini. Event ini direncanakan dilaksanakan satu hari penuh dari babak penyisihan hingga babak Final dengan memperebutkan berbagai hadiah yang menarik.
Tanggal : 04 – 05 Oktober 2019
Tempat : Ballroom Hotel Adimulia Medan
Sasaran peserta : 25 Perusahaan Startup dan Seluruh Peserta Kampus
PERTANDINGAN PUBG DAN MOBILE LEGENDS
Disela acara Pameran Inovasi dan Revolusi Industri 4.0, akan diadakan turnamen Mobile Game (PUBG). Turnamen ini akan diikuti oleh para millenial penggemar game sebagai salah satu pengguna teknologi mobile. Event ini direncanakan dilaksanakan satu hari penuh dari babak penyisihan hingga babak Final dengan memperebutkan berbagai hadiah yang menarik.
Tanggal : 04 – 05 Oktober 2019
Tempat : Ballroom Hotel Adimulia Medan
Sasaran peserta : 1.000 peserta
AKUSTIK
Selain Event Seminar, Startup dan Mobile Game, dalam rangka menyemarakkan dan menghibur para kaum millenial, Panitia juga membuat acara Akustik sebagai hiburan bagi para Millenial yang hobi dan berkecimpung dalam dunia musik Akustik. Gelaran Akustik ini akan diselenggarakan pada :
Tanggal : 04 – 05 Oktober 2019
Tempat : Ballroom Hotel Adimulia Medan